Apa itu TRADITIONAL CHINESE MEDICINE?

Seorang Sinshe dalam memberikan pengobatan selalu berlandaskan pada ilmu Traditional Chinese Medicine (disingkat TCM). Hal yang sama berlaku juga untuk akupunkturis, ahli pijat tuina, juga ahli Qigong.




TCM itu, bila diartikan satu-satu:


  • Traditional: bersifat tradisi, turun-temurun, dan pastinya berasal dari latar sejarah yang panjang. Ilmu TCM ini sudah berumur 5000 tahun, loh!
  • Chinese: berlandaskan pada budaya dan falsafah orang China. Memang untuk menguasai ilmu TCM ini Sinshe harus terlebih dahulu menguasai filsafat dan budaya China, seperti konsep Yin-Yang, Lima Unsur; bahkan juga falsafah TAO dan Confusius.
  • Medicine: obat. Beberapa institusi tidak menggunakan kata ini melainkan menggantinya menjadi Medical Terminology. Terjemahan ini saya anggap lebih cocok karena ilmu TCM bukan hanya mempelajari obat saja, bahkan ilmu obat hanya satu bagian kecil dari ilmu TCM.


Jadi, ilmu TCM, bisa dipahami sebagai: Ilmu pengobatan berdasar budaya, filsafat, dan prinsip hidup orang china, yang telah memiliki sejarah panjang selama kurang lebih 5000 tahun.





Ilmu TCM bersumber dari pengalaman yang ditemukan secara tidak sengaja. Misalnya pada akupuntur; mulanya orang tidak tahu titik akupuntur. Suatu kali orang tertusuk benda tajam, dan di saat ia mestinya merasa sakut, ia malah merasa nikmat, seakan tubuhnya telah  terobati - dan bahkan sesudah itu beberapa penyakit kronis dalam tubuhnya sembuh.  Lalu orang tersebut menemukan bahwa bila bagian tubuh tertentu ditusuk dengan benda tajam malah bisa menyembuhkan beberapa penyakit. Dari situlah ilmu akupuntur bermula.



Ilmu TCM juga sangat berbeda dengan kedokteran konvensional. Bukan hanya obat dan cara terapinya, bahkan konsepnya pun sangat berbeda. Jadi bagi pasien atau orang awam yang ingin tahu tentang ilmu TCM ini baiknya jangan langsung mematok kedua ilmu ini sama.





Ilmu TCM sangat menarik, unik dan penuh warna. Membahasnya tidak akan cukup hanya dengan satu paragraf. Bila Anda tertarik untuk menyimak pembahasan tentang TCM maka silakan lanjut ke bagian lain dari blog ini, atau bisa menghubungi penulis (klik di sini).

Selamat menjelajahi ilmu TCM!

Terima kasih telah membaca! 

Oleh: Sinshe Shinta Amelia, CMD
shinta.tcm@gmail.com


Postingan populer dari blog ini

Apa Itu SINSHE

Totok Satu Titik di Lokasi Tubuh Tertentu Bisa Membuat Tubuh Lumpuh?

Habis Terapi Akupuntur, Terus Makin Sakit, Kok???......